Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2013

Merakit BITX Transceiver 40m

Gambar
Di Stand QRP-HARC Indonesia pada event Jatinegara Gathering 2013 tempo hari, saya menyempatkan membeli KIT BITX Transceiver monoband 40m produk dari pak Suhardi-Om Yoke. KIT sangat lengkap, bahkan semua L dan T sudah dililitkan rapi sekali. Disela kesibukan pekerjaan, saya menyempatkan setiap malam menyolder sedikit demi sedikit komponen BITX ini, dimulai dengan komponen Resistor, semua saya pasang sesuai dengan yang dianjurkan, setelah semua Resistor terpasang, saya lanjutkan memasang semua komponen Capasitor, kemudian dilanjutkan pemasangan L1-T1-T3, kemudian memasang X-tal, dioda, dan akhirnya semua komponen terpasang. Setelah semua komponen terpasang pada tempatnya, saya mengikuti saran dan revisi dari Om Indra-YD1JJJ, yang tempo hari memberikan buletin revisi perbaikan untuk performance BITX yang lebih baik , yaitu dengan mengganti beberapa komponen seperti Q1 dan Q2 yang komponen aslinya memakai TR BC545 diganti dengan 2SC2570 yang bisa meredam noise, dan juga beberapa